Senin, 13 Agustus 2012

Kue Coklat Keju


Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
180 gram gula pasir
2 butir telur
100 ml susu cair
190 gram tepung terigu protein sedang
20 gram cokelat bubuk
8 gram baking powder
75 gram keju cheddar, diparut
125 gram margarin, dilelehkan
1/4 sendok teh cokelat pasta
25 gram keju cheddar untuk taburan

Cara membuat:
  1. Campur gula pasir, telur, dan susu cair. Aduk rata.
  2. Masukkan tepung terigu , cokelat bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan keju cheddar parut. Aduk rata. Tuang margarin. Aduk rata. 
  3. Tuang ke dalam cetakan muffin kecil yang sudah dioles margarin dan ditaburi tepung. Tuang sampai 3/4 tinggi cetakan. Taburkan bahan taburan. 
  4. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celcius 20 menit sampai matang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar